
Asahantv I Kisaran – Berdasarkan surat nomor 800.1/778/II/2025 tentang permohonan tertulis pengangkatan pejabat pimpinan tinggi Pratama dalam rangka rotasi dan mutasi dilingkungan pemerintah propinsi Sumatera Utara sebanyak 9 pejabat eselon II (Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama) akhirnya dilantik.
Diantaranya Adi Putra Parlaungan Kadis Pendidikan Kabupaten Asahan menjabat Kepala Biro Adminitrasi Pimpinan Sekdaprovsu.
Sekretaris Dinas Kominfo Asahan Arbin Tanjung kepada AsahanTV Rabu (19/2/2025) membenarkan pengangkatan Adi Putra Parlaungan Kadis Pendidikan Kabupaten Asahan menjabat Kepala Biro Adminitrasi Pimpinan Sekdaprovsu.
“Benar, kami pun baru mendapat informasi terkait pengangkatan beliau sore ini,”jelasnya.
Saat ditanya siapa pengganti Kadis Pendidikan Asahan, Arbin menjawab masih menunggu instruksi pimpinan.
“Belum tau siapa gantinya, yang jelas pejabat sementara lah dulu,”terang Arbin sosok pejabat paling mudah diajak komunikasi ini. (Red)